Rumah Robot

Jumat, September 30, 2011 0 Comments

Buat yang suka sama robot sebaiknya anda datang ke  Thamrin City, Jakarta, tepatnya Berlokasi di lantai dua Rumah Robot yang mempunyai luas 2.580 meter persegi ini bertujuan untuk membangkitkan rasa ingin tahu dan kreativitas di kalangan generasi muda akan inovasi-inovasi baru dalam bidang robotik. Pengunjung  berusia tiga tahun hingga dewasa bisa datang dan bereksplorasi, melihat robot-robot yang ada hingga memulai untuk mengembangkannya.

Rumah Robot mendapat rekor Muri sebagai rumah robot pertama di dunia. Rumah ini terbagi menjadi delapan ruangan. Seperti creativity room di mana pengunjung bisa mengasah kreativitas, workshop room untuk pelatihan, trial room untuk melakukan uji coba, robot shop untuk jual beli, galeri untuk memamerkan karya, laboratory, movie room, dan e-learning center.

Bagi Anda yang ingin mengunjunginya, Rumah Robot dibuka mulai pukul 08.30-13.00 dan sesi kedua mulai pukul 13.00 hingga 17.00. Untuk biaya masuknya, pengunjung bisa membayar Rp 150.000 per kunjungan atau menjadi anggota tahunan dengan membayar Rp 5 juta per tahun yang bisa dicicil dengan pembayaran lewat Bank Permata dan BCA.
berikut Sedikit foto foto yang bisa kalian simak :



sekian n terima kasih :)

Madani

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

0 komentar: